Sinopsis Guardians Of The Galaxy – Dalam filmnya mendatang, High Evolutionary yang Chukwudi Iwuji perankan menjadi villain utamanya. Dalam acara SDCC 2022, Iwuji bahkan tampil mengenakan kostum lengkap High Evolutionary. Beberapa waktu lalu, pemeran Drax, Dave Bautista menyebutkan bahwa Guardians of the Galaxy Vol. 3 kemungkinan akan menjadi film terakhir Drax. Apakah ini akan menjadi tanda bahwa karakternya akan tewas di tangan High Evolutionary? James Gunn akan kembali menyutradarai filmnya dengan naskah yang juga hasil garapannya. Dalam filmnya mendatang, Chris Pratt akan kembali memerankan Peter Quill alias Star-Lord. Selain Pratt, ada beberapa bintang lainnya seperti Zoe Saldana sebagai Gamora, Dave Bautista sebagai Drax, Bradley Cooper sebagai Rocket Raccoon, Vin Diesel sebagai Groot, Karen Gillan sebagai Nebula, Pom Klementieff sebagai Mantis, dan Elizabeth Debick sebagai Ayesha.
Sinopsis Guardians of the Galaxy 3
Guardians of the Galaxy 3 akan menceritakan kisah Star-Lord yang masih merasa kehilangan Gamora. Tetapi di tengah kesedihannya, Star Lord harus mengumpulkan timnya untuk melindungi alam semesta.
Dan di saat yang sama, mereka juga harus melindungi diri mereka sendiri. Misi mereka tidak mudah, karena jika tidak mampu menyelesaikannya, maka itu akan menjadi akhir dari para Guardians yang kita kenal.Walau masih terguncang atas kehilangan Gamora-nya, Peter Quill dan kawan-kawan berusaha membiasakan diri dengan Gamora dari masa lalu.
Baca Juga : Sinopsis Film The Marvels , Menampilkan 3 Superhero Hebat
Mereka juga melakukan perjalanan terakhir sebagai tim Guardians of the Galaxy, sebab akan terjadi sesuatu yang besar dalam misi mereka kali ini.Diceritakan mereka juga telah membeli Knowhere dari Collector. Mereka menjadikan planet itu sebagai tempat berlindung untuk alien pengungsi yang tak punya tempat tinggal. Kemudian mereka pergi ke sebuah planet setelah lama ‘menghilang’.
Mereka datang dalam damai, dan ingin melindungi semua makhluk hidup. Tapi, terjadi kesalahpahaman yang membuat mereka menjadi musuh. Peter Quill juga memimpin Guardians of the Galaxy dalam misi berbahaya untuk melindungi salah satu anggota mereka, Rocket.Mungkin ini akan menjadi perjalanan terakhir para Guardians, karena keinginan pribadi Rocket bisa membuat tim mereka bubar.